Sahabat.com - Dua pemerintah daerah yaitu Pemerintah Kabupaten Cirebon dan Pemerintah Kota Cirebon membuka peluang kepada investor untuk menanamkan modalnya, termasuk sektor pariwisata, menyusul pengoperasian secara penuh Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati Majalengka.
"Beroperasinya Bandara Kertajati membuat ekonomi Kabupaten Cirebon meningkat. Investor yang dari luar negeri bisa ke Cirebon karena jaraknya dekat," kata Bupati Cirebon Imron Rosyadi di Cirebon, Kamis.
Bandara Kertajati yang akan mulai beroperasi penuh pada akhir Oktober 2023, kata dia, telah membuka kesempatan bagi Kabupaten Cirebon dan daerah sekitarnya untuk lebih mengembangkan sektor ekonomi di berbagai bidang.
Oleh karenanya Pemkab Cirebon berkomitmen menggali setiap potensi itu dan menawarkannya kepada para investor, khususnya ketika aktivitas penerbangan komersial di Bandara Kertajati semakin ramai.
"Kami akan buka (investasi) dan menggali potensi dengan adanya Bandara Kertajati," ujarnya.
Ia menjelaskan jarak dari Cirebon menuju Bandara Kertajati sudah cukup dekat berkat terhubungnya akses jalan tol ke fasilitas penerbangan itu.
Imron juga mengajak masyarakat untuk mau bepergian melalui Bandara Kertajati, sehingga ada timbal balik positif yang muncul dari beroperasinya bandara internasional terbesar di Jawa Barat tersebut.
"Bagi masyarakat Cirebon yang akan bepergian ke mana, itu lebih dekat ke Bandara Kertajati," katanya.
Hal senada disampaikan Wakil Wali Kota Cirebon Eti Herawati yang menyebutkan daerahnya sangat terbuka bagi investor dalam negeri maupun asing yang hendak berinvestasi.
Pada prinsipnya Pemkot Cirebon menyambut baik adanya aktivitas penerbangan domestik dan mancanegara di Bandara Kertajati, karena hal itu juga akan membuka peluang bagi Kota Cirebon dalam mengembangkan investasi terutama pada sektor pariwisata.
"Kalau Kota Cirebon sangat terbuka saja (investasi asing), semua wilayah ini sangat terbuka untuk investor yang mau masuk. Di bidang apapun," tuturnya.
Ke depan Pemkot Cirebon bakal menggencarkan sosialisasi terkait penerbangan di Bandara Kertajati kepada masyarakat dan pelaku usaha, perhotelan serta lainnya.(Ant)
0 Komentar
Dukung Kemajuan Produk Asli Milik Indonesia, Masjid Istiqlal dan Le Minerale Lakukan Kolaborasi
PLN Gandeng BMW, Tiap Pembelian Mobil EV dapat Fasilitas Home Charging Terintegrasi
PLN Gandeng Lima Mitra, Makin Banyak Pebisnis Bangun SPKLU, Ekosistem Kendaraan Listrik Kian Kokoh
Harga Emas Antam Naik Rp1.000 jadi Rp1.115.000 per Gram
Pemkot Bandung: Realisasi Investasi Capai Rp8,54 Triliun Pada 2023
Investasi Jatim Tahun 2023 Tembus Rp145,1 Triliun
Soal Program Gasifikasi Pembangkit Listrik, Ini Progresnya
Luhut Minta Investor Tak Sepelekan Aturan Atas Insiden ITSS Morowali
Leave a comment