Sahabat.com - Penjabat (Pj) Bupati Tangerang Andi Ony Prihartono meminta kepada Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) di daerah itu untuk mendukung pengembangan produk-produk unggulan UMKM lokal.
"Saya minta kepada PHRI Kabupaten Tangerang untuk mengajak dan mempromosikan produk-produk unggulan UMKM Kabupaten Tangerang dan maju bersama. Kita harus membantu mengembangkan usaha lokal," kata Andi di Tangerang, Rabu.
Ia menyampaikan, sektor usaha kecil menengah perlu adanya keterlibatan dari semua pihak untuk menunjukkan apresiasi serta dukungan kepada pelaku UMKM sebagai penggerak penting ekonomi di Indonesia.
Oleh sebab itu, PHRI yang terus berkolaborasi dan berinovasi akan membangkitkan kembali perekonomian daerah yang terpuruk setelah dihantam pandemi COVID-19.
"Terima kasih kepada PHRI dan seluruh anggotanya. Terus semangat, berkolaborasi dan berinovasi. Tidak menyerah, bangkit dari keterpurukan akibat COVID-19," ucapnya.
Andi berharap, kebangkitan dan semangat para pelaku usaha perhotelan dan restoran juga dapat memberikan semangat bagi para pelaku UMKM, untuk tidak mudah menyerah pada keadaan dan terus mengembangkan diri dan mampu bersaing.
"Saya harap perjuangan dan semangat para pelaku usaha perhotelan dan restoran yang bangkit dari keterpurukan dapat menjadi contoh bagi para pelaku UMKM Kabupaten Tangerang untuk terus berinovasi dan mampu bersaing," kata dia.(Ant)
0 Komentar
PLN UIP Nusra Berkomitmen Kawal Keberlanjutan Program Hortikultura Kelompok Tani Poco Leok
Beras Kemasan Mendadak Langka di Ritel, Gara-gara Bansos?
Disnaker KUKM Kota Madiun Lakukan Kurasi Produk UMKM
Bupati Tangerang Minta PHRI Dukung Pengembangan Produk UMKM Lokal
Mendag Sebut Pedagang Pasar Salah Satu Pondasi Ekonomi Nasional
Ketua DPR RI Minta Produsen Makanan di Klaten Perhatikan Kemasan
Sri Mulyani: Bansos Itu Program APBN
100 Pelaku UMKM di Palangka Raya Terima Sertifikat Halal Gratis
Bisnis Model Canvas Dalam Pengembangan UMKM Indonesia
NusantaraTV Gelar Nusantara Economic Outlook Conference 2024
Kota Bandung Fasilitasi Pendaftaran HKI Gratis Bagi 200 UMKM
Leave a comment